Latest News

Jumat, 29 April 2016

Setiap Tahun, Kasus Narkotika di Cirebon Meningkat


Situs Judi Poker -Kasus narkotika di Cirebon setiap tahunnya meningkat, meskipun segala upaya untuk menekan peredaran narkotika di wilayah Cirebon terus dilakukan pihak kepolisian.

Kapolres Cirebon, AKBP Sugeng Hariyanto mengatakan, pada 2014 terdapat 63 kasus narkoba dengan 84 pelaku berhasil diamankan. Ke- 63 kasus ini terbagi menjadi kasus narkotika sebanyak 52 kasus, psikotropika sebanyak delapan kasus, dan bahan berbahaya sebanyak tiga kasus.


"Kami juga berhasil mengamankan barang bukti berupa ganja seberat 4.301 gram, sabu seberat 57, 04 gram, obat-obatan sebanyak 4.397 butir, dan miras 39 botol dari berbagai merek," tuturnya.

Sugeng melanjutkan, pada 2015 tercatat sebanyak 74 kasus dan sebanyak 93 pelaku berhasil diamankan. Sebanyak 74 kasus tersebut terbagi menjadi 51 kasus narkotika, 15 kasus psikotropika, dan delapan kasus bahan berbahaya.


Barang bukti yang berhasil diamankan, Sugeng menyebutkan, ganja seberat 1.114 gram, sabu seberat 249 gram, ekstasi sebanyak 124 butir, obat- obatan terlarang sebanyak 25.519 butir, dan miras 1.304 botol dari berbagai merk.

Sementara itu, Sugeng memaparkan, hingga April 2016, pihaknya telah menangani 36 kasus dan berhasil mengamankan 53 pelaku. Sebanyak 36 kasus itu terbagi menjadi 34 kasus narkotika dan dua kasus psikotropika.

"Barang bukti yang berhasil disita berupa ganja seberat 125, 91 gram, sabu seberat 267,43 gram, dan obat-obatan sebanyak 975 butir," katanya.

Pihaknya mengaku, keberhasilan mengungkap kasus narkotika itu hasil dari melakukan berbagai upaya, salah satunya kegiatan rutin razia dan penggeledahan di daerah yang diduga rawan terjadi peredaran narkotika.

« PREV
NEXT »

Tidak ada komentar

Posting Komentar